Hai, sobat-sobat The Real Target Friends ! Pernahkah kalian berpikir tentang nama kalian ?
"Nama" adalah sebutan atau label yang diberikan kepada manusia, benda, tempat, produk, gagasan, atau konsep untuk membedakan satu sama lain. Nama digunakan sebagai tanda pengenal dalam konteks yang unik maupun yang diberikan. Tanpa nama, kita tidak bisa saling mengenal. Kebanyakan orang meremehkan sebuah "nama". Padahal, di dalam sebuah nama, ada banyak sekali makna. Di dalam sebuah nama, ada doa dan harapan yang besar, agar apa yang telah diberi nama itu akan menjadi seperti nama tersebut. Berikut salah satu buktinya.
Itu apa ? Itu siapa ? Apa hebatnya ? Kenapa dia ?
Itu adalah sebuah nama. Bukan nama biasa. Nama keren pemberian dari kedua orang tua saya untuk saya. Sebuah nama yang dibuat sungguh-sungguh dari hati dengan harapan besar. Terserah Anda mau menilai bagimana; mau baik, mau buruk (woteperyusey). Mengenai arti namaku itu, berikut penjelasannya.
# FERDINAND adalah nama seorang Raja yang telah diberi gelar Santo. Nama saya menggunakan nama Ferdinand sebagai nama baptis sekaligus santo pelindung.
# PASCANATA (Pasca - nata) - diberi nama Pasca karena waktu itu lahir ketika bapak saya masih Pasca Sarjana. Lahir tanggal 27 Desember 1994 setelah hari raya Natal.
# DRIYARKARA adalah seorang pendiri Universitas Sanata Dharma. Orang tua saya mengharapkan saya bisa menjadi seperti dia bahkan lebih dari dia. Sekarang (2012), saya masih kuliah di Sanata Dharma (Teknik Informatika) semester 2. ^_^
Bagaimana ? Begitu banyak keajaiban dari nama saya ini. Kalau nama blog saya ini : THE REAL TARGET BLOG. Saya menggunakan nama ini dengan harapan besar, agar sewaktu-waktu, blog ini bisa menjadi tujuan akhir pencarian di internet ^_^ seperti halnya wikipedia, google, yahoo, dsb.
Bayangkanlah nama Anda sebagai sebuah ruangan hampa yang belum berisi apa-apa. Kemudian, masukkanlah apa saja yang bisa mendukungmu menjadi lebih baik. Masukkan semuanya ke dalam namamu itu. Maka, tak lama lagi, nama Anda akan menjadi nama yang tidak biasa, nama yang super keren, nama yang akan dikenang siapa saja. Jadikanlah hidup Anda bermakna sobat !
Tulisan ini diikutsertakan dalam Giveaway Kemilau Cahaya Emas yang diselenggarakan oleh Nurmayanti Zain
Itu arti namaku. Apa arti namamu ? ^_^
30 komentar:
laaahh???
cepat sekali buatnya???
abis si tante maya ngasinya pas hari minggu sih.... pas kosong... abis nonton bola tadi, kbtulan liat, langsung ajaa.... aahhahahahahaaa....
Wooooooooh gesit amat om..
Yah dapet buku yang pertama ini mah -__-
wwwuuuuoooooyyyy...... hati-hati dengan kata OM ! ! ! masaa masih kece gini dibilang OM.. ??!?? :-P mau aku panggil kmu tante ?? :-P
WAAAAAAAAAAAAA!!! Dimarahin >.<
Ampun mbah..
weh ?? skrg malaah beralih k "mbah".... AAPPAA ?? hhuuuwwooo..... keejjaamm.... mgkn kmu tuh bekas penjajah zaman dlu yaa ??
namanya penuh makna ya kereen..
semoga menang :D
Ehmmm.. kok tau?
Lagi mau ngegombal ya? ah gak mempaaaaaaaan :p
wah lagi ikutan even ya :D
sukse ya :D
n btw setiap nama itu menurut saya adalah doa, memiliki makna dari setiap ucapan orang tua, yang menaruh harapan ke kita untuk kebaikan dirinya, keluarga dan kita seniri :)
@Herry :: makaasiih maas.... ^_^
@Okky :: oowwhh.... paantaas... pantasan dari tadi hatiku ketakutan tiap liat kamu.... (sebenarnya gak maksud.... gak niat.... tapi apadaya kmu yg mancing2.... :-P )
nice.. nice.. nice..
like this ^.^
wehhh ... sukses sama kontesnya ya ;)
Lagi ikut kontes tow... moga menang deh...
HAAAAAAAAH??? KETAKUTAN??
Najong. gak ada gombal-gombalnya ya itu -___-
Di jaman om gak ada gombal-gombalan ya? kesian..
@KikyKikuz :: tengs... tingkiw.... ^_^
@Stupid Monkey :: makaaasiihh..... ^_^
@Fajar :: iyaa.. iiyaa.... kontes... makasih atas doanyaa.... ^_^
@Okky :: yyaaaa iyyaaallaahh..... yang brmaksud mau ngegombal tadi siaapaaa ??? hufth..... klu mau, yaa bisa diatur.... :-P
aduh siapa yaaaaaaaaa?
maaf om, saya gak lepel sama om-om :p
wwuuooo..... tuaan jugaa tuaan kamu Okkyyy..... kasiaan sekali kmu....
DEMS APSSSSSSSSS??
hebat neh. jadi nama itu penting sekali ya selain sebgai identitas, bisa jadi harapan kepribadian bagi yang memberi nama
wiih arti namanya bagus, diambil dari tokoh-tokoh yang terkeenal akan jasa-jasanya. semoga apa yang diharapkan ortu dari nama itu terkabul yaa
wahhhh~ nama memang bukan sekedar nama saja :) penuh arti, impian dan tentu saja berupa doa ^^
1 jam 38 menit
lincah sekali =)
------------
*sudah terdaftar
terima kasih partisipasinya pasca
great work...
nama memang penuh dengan makna dan cerita ^^
Nama itu doa. Dan untaian kata yang disebut nama itu pasti punya filosofi asal katanya.
Keren ya...
trusss, kok pake nama kairoo?eh..kaitoo.
=)
ngfans sm tokoh manga it yaa
@Pak Rusydi :: wuuoo ... bukan hanya penting sekali... tapi penting dua kalii....
@Gaphe :: iyaa.. iyaa... nama2 trkenal.... tidak heran klu sy jg terkenal.... wuuaahhahahaaa....
@kak Maya :: yaa.. yaa.... betul sekali itu kak.....
@Nurul :: wuaahh.... klu namanya penuh cerita jadi kepanjangan doong.... ^_^
@Falzart :: kereeen.. bener2 keren mas.... setuujuu.... ^_^
@Rezkaocta :: wwuuoooo..... Kairoo dari manaaa ???? Kaitoo.... aku bukan ngefans... tapi karena mmg aku Kaito.... aahahahahaa.....
nice name :) folbek yah sobat :)
Ehmmmm, nama nama nama... Betapa bermaknanya sebuah nama ~
Tiga kata aja bisa jadi beberapa kalimat :D
Sukses GA-nya!!!
Hmm,,, Aku yang sejak lahir hingga sekarang ga pernah tau arti namaku.. hehe
hehehe serupa tapi tak sama...semoga saya menangggg hehehe
nama ku gunawan,menurut kamus bi arti nya orang yg berguna,,,,,,,semoga saja iya,,,,amin,,,,
Posting Komentar
Silahkan memberikan komentar di sini. Terima kasih.